Energi : Pengertian Jenis, Sifat, Dan Manfaatnya

Posted on

Pengertian Energi – Artikel kali ini akan menjelaskan mengenai pengertian energi , jenis , sifat dan juga manfaatnya yang akan dibahas dengan lengkap , langsung saja kita simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

Pengertian Energi

Energi adalah sesuatu hal yang dapat  membuat benda, baik yang hidup ataupun yang mati, dapat  melakukan pekerjaan atau usahanya atau melakukan perubahan.

Pengertian lainnya yaitu adalah suatu  kemampuan dalam melakukan usaha atau kerja dalam melakukan suatu perubahan.

Di dalam Fisika pengertian energi adalah properti Fisika dari sebuah objek, dapat berpindah dengan melalui interaksi fundamental, yang dapat diubah bentuknya namun tidak dapat diciptakan atau dimusnahkan.

Secara etimologis, kata “energi “ diadaptasi dari bahasa Yunani “ergon” yang artinya kerja. Sehingga kata energi bisa didefinisikan sebagai kemampuan untuk melakukan kerja atau usaha.

Sifat – Sifat Energi Secara Umum

Segala jenis energi yang ada di alam ini sifatnya kekal, atau dapat  diciptakan atau dimusnahkan. Namun  energi juga dapat diubah bentuknya menjadi energi yang lain.

Energi adalah  sifat kuantitatif yang harus ditransfer pada sebuah objek atau yang memanaskan suatu objek. Sifat energi diantaranya yaitu  sebagai berikut :

  • Transformasi Energi

Yaitu energi yang dapat  diubah ke bentuk yang lain, misalnya disaat  alat setrika energi listrik diubah menjadi energi panas.

  • Transfer Energi

Adalah sebuah energi pada material atau tempat dapat ditransfer ke material tempat lainnya. misalnya pada proses memasak air, energi panas dari api ditransfer ke panci logam sehingga panas tersebut mendidihkan air dan membuat air menguap.

  • Perpindahan Energi
Baca Juga :  Energi : Pengertian, Macam, Sifat, Perubahan, Fungsi Dan Contoh

Hampir sama dengan transfer energi, energi yang ada di suatu benda dapat bergeser ke benda yang lainnya oleh gaya atau energi mekanik.

  • Kekekalan Energi

Seluruh energi yang ada di alam dapat  diciptakan dan dimusnahkan.

Jenis – Jenis Energi

Sumber energi yang paling besar yaitu berasal dari matahari. Yang memberikan banyak manfaat untuk makhluk hidup di bumi. Selain matahari ada juga  beberapa energi alternatif, diantaranya yaitu :

  • Energi Panas ( Kalor )

Energi panas atau kalor adalah energi yang terjadi akibat dari pergerakan internal partikel penyusun di suatu benda. Energi ini dapat  berpindah ke partikel yang suhunya lebih rendah dengan tiga cara yaitu, konveksi, konduksi, dan radiasi. Matahari merupakan sumber energi yang paling besar di muka bumi.

  • Energi Bunyi

Energi bunyi yaitu energi yang terjadi karena getaran partikel di udara di sekitar bunyi. Semakin kuat sebuah getaran maka energi bunyi yang dihasilkannya juga akan semakin besar. Misalnya gendang yang dipukul keras menghasilkan getaran besar sehingga bunyinya lebih besar.

  • Energi Mekanik

Adalah energi yang terdapat pada benda yang bergerak. Jenis energi ini dibagi dua yaitu :

Energi potensial : yaitu adalah energi yang dihasilkan oleh suatu benda di posisi tertentu pada saat melakukan usaha. Misalnya bola diangkat ke atas kemudian dilepaskan hingga bola kembali ke posisi semula.

Energi kinetik : Yaitu adalah energi yang dihasilkan suatu benda karena pergerakannya. Semakin tinggi kecepatan suatu benda maka energi kinetiknya juga akan semakin besar. Misalnya mobil yang melaju dengan kencang akan menghasilkan energi kinetik yang besar.

  • Energi Cahaya

Energi cahaya adalah energi yang dihasilkan oleh gelombang elektromagnetik. Misalnya cahaya lampu pijar yang dihasilkan dari energi listrik.

  • Energi Kimia
Baca Juga :  Pengertian Atom Menurut Para Ahli

Energi kimia adalah energi yang terjadi karena adanya interaksi secara kimia dari sebuah reaksi kimia. Misalnya seperti reaksi kimia yang terjadi ditubuh manusia pada saat  mencerna makanan yang masuk ke usus dan lambung.

  • Energi Nuklir

Energi nuklir yaitu energi yang dihasilkan dari reaksi inti yang terdapat pada bahan radioaktif. Energi nuklir dibagi menjadi dua yaitu energi nuklir fisi dan energi nuklir fisi.

  • Energi Listrik

Adalah energi yang diciptakan dan dihasilkan dari muatan listrik, yang bergerak dengan cara melewati kabel tembaga. Energi ini merupakan energi yang paling dibutuhkan oleh manusia karena dapat digunakan untuk menjalankan beragam peralatan yang membantu kehidupan manusia.

Manfaat Energi Bagi Manusia

Energi juga bermanfaat untuk seluruh makhluk hidup yang ada di bumi, terutama manusia. Manusia juga dapat memanfaatkan energi dengan mengubah bentuknya menjadi bentuk alternatif. Berikut ini adalah manfaat energi untuk manusia :

  • Energi matahari diubah menjadi energi listrik. Pembangkit listrik tenaga surya sudah jamak dipakai untuk berbagai kebutuhan manusia.
  • Energi gerak atau mekanik yang dihasilkan oleh angin dan air diubah menjadi energi panas serta energi listrik untuk berbagai kebutuhan manusia.
  • Energi cahaya dari matahari diubah menjadi energi kimia.
  • Energi listrik di ubah menjadi berbagai energi yang lainnya untuk kebutuhan manusia. Misalnya, energi listrik yang diubah menjadi energi panas pada alat setrika, energi bunyi pada bel, energi gerak pada kipas angin, dan yang lain-lain.

Demikianlah informasi mengenai Energi semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan pengetahuan kalian mengenai Energi , sekian dan terimakasih.