Adil : Pengertian, Manfaat Dan Contohnya

Posted on

Pengertian Adil – Dalam hal ini keadilan perlu diterapkan di setiap lingkungan, mulai dari dalam keluarga di rumah, sekolah, kampus, hingga masyarakat.

Nah untuk menegakkan keadilan kalian harus mampu jelaskan bagaimana pengertian adil terlebih dahulu.

Pengertian Adil

Berdasarkan buku Pendidikan Kewarganegaraan, Drs. Hasim M., (2002:85), adil berasal dari bahasa Arab, yang berarti lurus, berada di tengah-tengah, tulus, dan jujur.

Secara terminologis, adil mengandung makna suatu sikap yang bebas dari ketidakjujuran dan diskriminasi.

Dengan demikian, pengertian adil adalah tindakan yang didasarkan pada peraturan hukum yang berlaku dan bebas dari segala bentuk manipulasi maupun kecurangan.

Orang yang bersikap adil adalah orang yang menjalani kehidupan dengan sesame sesuai hukum agama, hukum Negara dan hukum adat yang berlaku.

Manfaat Dari Keadilan

Setiap agama dan adat mengajarkan keadilan untuk diterapkan di dalam kehidupan sehari-hari. Nah berikut sejumlah manfaat yang bisa diperoleh dari penerapannya yaitu:

Menghindarkan Perselisihan

Sebagai pilar dari persatuan, sikap adil perlu diterapkan di dalam suatu kelompok atau organisasi. Tanpa adanya keadilan, suatu kelompok memiliki risiko yang tinggi untuk terpecah belah, bahkan di dalam beberapa kasus sampai menumpahkan darah.

Memusnahkan Kecemburuan Sosial

Penerapan keadilan di tengah masyarakat juga mampu memudarkan, bahkan memusnahkan kecemburuan social. Hal ini sangat penting untuk dipahami dan dilakukan oleh para pemimpin, agar masyarakat bisa hidup berdampingan dengan harmonis.

Melancarkan Setiap Aktivitas

Jika seluruh elemen masyarakat menerapkan keadilan dan menjaganya dengan sepenuh hati, maka semua bentuk aktivitas masyarakat akan berjalan dengan lancar. Karena dengan adanya keadilan, tidak akan diskriminasi yang menyulitkan setiap aktivitas.

Baca Juga :  Kearifan Lokal : Pengertian, Ciri, Fungsi, Bentuk Dan Contohnya

Contoh Perilaku Adil

Setelah memahami pengertian dan manfaat dari penerapan keadilan, kalian juga perlu mengetahui contohnya agar bisa dipraktikkan didalam kehidupan sehari-hari antara lain:

  • Menjalin hubungan baik dengan semua orang tanpa membeda-bedakan ras, suku, agama, dan golongan. Jika kamu berasal dari suku Batak, maka jalinlah hubungan baik dengan teman-teman yang berasal dari suku Jawa, Bugis, dan lain-lain. Selain itu perlakukan juga mereka dengan adil.
  • Melaksanakan tugas yang telah diterima dengan tanggung jawab penuh.
  • Memberikan penghargaan kepada setiap pihak yang telah berjasa di dalam berbagai hal.
  • Menjatuhi hukuman kepada pihak mana pun yang melanggar hukum.
  • Jika mampu, bantu juga orang-orang yang membutuhkan, seperti fakir miskin, melalui lembaga resmi.
  • Khusus umat Islam, menunaikan zakat harta jika telah mencapai nisabnya.

Demikianlah pembahasan mengenai Pengertian Adil semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya.