Komunikasi Data : Pengertian, Komponen Dan Karakteristiknya

Posted on

Komunikasi Data –  Pada kesempatan kali ini admin akan membahas tentang Komunikasi Data yang mana akan meliputi pengertian , komponen dan karakteristiknya  yang akan di bahas secara lengkap dan jelas . Untuk itu langsung saja kita simak penjelasan berikut ini secara seksama agar mudah untuk dipahami.

Pengertian Komunikasi Data

Komunkasi Data merupakan  pertukaran data diantara dua perangkat atau lebih,  dengan melalui suatu media transmisi seperti kabel.  Agar  komunikasi data  tersebut   bisa  terjadi, perangkat harus saling berkomunikasi atau saling terkait menjadi suatu bagian dari sebuah sistem komunikasi, perangkat  terdiri  terdiri  atas  kombinasi hardware serta  software.

Sistem komunikasi mampu  berjalan dengan efektif tergantung dari empat karakteristiknya yang mendasar yaitu pengiriman, akurasi, ketepatan waktu dan  juga jitter.

Karakteristik Dasar Komunikasi Data

Sebuah sistem komunikasi akan berjalan dengan lancar tergantung dari tempat karakteristiknya, yang diantaranya adalah  sebagai berikut :

Pengiriman

Sistem harus mengirim data ke tempat yang di tuju, selanjutnya  data harus di terima oleh user sesuai dengan apa yang di kirim oleh pengirim.

Akurasi

Suatu sistem harus memberi data yang akurat, jika  data tidak akurat maka tidak akan  dapat  digunakan.

Ketepatan Waktu

Sebuah sistem juga harus mengirim data di waktu yang tepat, karena jika  pengiriman telat maka data juga tidak  dapat  digunakan. Contohnya  adalah dalam pengiriman video atau audio, jika  pengiriman tepat waktu maka akan memberi data yang sesuai dengan aslinya tanpa adanya penundaan yang sifatnya signifikan. Pengiriman ini disebut dengan pengiriman transmisi secara real time.

Baca Juga :  Pengertian Excel: Sejarah, Fungsi, Manfaat, Kelebihan Dan Cara Menggunakannya

Jitter

Jitter adalah keterlambatan yang tidak merata didalam suatu pengiriman paket video atau audio. Pada intinya jitter  merupakan  suatu variasi dari delay yang pertama dan delay yang berikutnya.

Komponen Komunikasi Data

Berikut ini  adalah beberapa komponen dalam komunikasi data, diantaranya adalah  :

  • Pengirim : Sebuah perangkat yang mengirimkan data.
  • Penerima : Sebuah perangkat yang menerima data.
  • Data : Sebuah informasi yang dipindahkan dari pengirim ke penerima.
  • Media Pengiriman : Sebuah media yang dipakai untuk mengirimkan data tersebut.
  • Protokol : Sebuah aturan yang fungsinya adalah untuk  menyesuaikan atau menyelaraskan hubungan.

Selain itu komunikasi data juga mempunyai fungsi dan tujuannya, antara lain sebagai berikut  :

  • Mengefisiensikan pengiriman data dalam jumlah yang besar tanpa adanya kesalahan.
  • Memungkinkan bagi penggunaan komputer  dan  perlatan pendukungnya dari jauh.
  • Mampu mendukung manajemen di dalam hal kontrol karena hal ini memungkinkan penggunaan sistem komputer secara terpusat atau tersebar.
  • Bisa digunakan untuk berkomunikasi bagi  orang yang mempunyai  lokasi geografi yang berbeda.
  • Dapat  menyebarkan informasi dengan cara yang cepat.

Bentuk – Bentuk Komunikasi Data

Selain karakteristik dan juga  komponennya,  terdapat juga  bentuk dari komunikasi data. Berikut penjelasannya :

Offline Communication System

Offline Communacation System adalah suatu  sistem pengiriman data  dengan  melalui fasilitas telekomunikasi dari suatu lokasi yang menuju ke pusat pengolah data, namun  data yang dikirim tidak langsung diproses oleh CPU. Terdapat  beberapa peralatan yang dibutuhkan  di dalam komunikasi offline, diantaranya sebagai berikut  :

  • Adalah I / O yang dipakai untuk mengirim  dan  menerima data  dari jarak jauh yang menggunakan  fasilitas telekomunikasi.  Terdapat  banyak macam jenis terminal ini, seperti  paper tape, disk drive dan  yang lain sebagainya.
  • Jalur Komunikasi, merupakan sebuah fasilitas telekomunikasi yang sering dipakai  seperti  telepon atau telegraf.
  • Modem merupakan sebuah alat yang mengubah data dari sistem kode di gital ke dalam kode analog maupun
Baca Juga :  Domain Dan Hosting: Pengertian Menurut Para Ahli

Online Communication System

Di dalam sistem yang satu ini data yang dikirim melalui  terminal komputer  dapat  langsung diproses oleh komputer, pada saat  membutuhkannya . Sistem komunikasi online ini  dapat  berupa :

  • Realtime System adalah sebuah sistem pengolahan data yang membuthkan tingkat transaksi dengan kecepatan yang sangat tinggi.
  • Batch Processing, adalah teknik pengolahan data dengan cara menumpuk data  tersebut  lalu di atur dengan  pengelompokkan datanya didalam suatu kelompok yang disebut dengan batch.
  • Time Sharing System, adalah suatu sistem komputer interaktif yang terpancar dengan cara geografis  dan  di hubungkan melalui  jalur telekomunikasi, setiap komputer juga dapat  memproses data dengan cara mandiri  dan memiliki  kemampuan dalam berhubungan dengan komputer yang lain di  dalam sebuah sistem.

Demikianlah kiranya yang dapat dijelaskan mengenai Komunikasi Data semoga mudah untuk dipahami dan juga dapat berguna untuk kalian semua , terimakasih atas kunjungannya.