5 Fungsi Lambung

Posted on

Fungsi Lambung – Nah dalam sistem pencernaan manusia terdapat beberapa organ penting yang tentu saja memiliki fungsi tersendiri. Dan salah satu organ pencernaan tersebut yakni lambung.

Lambung berada pada rongga perut bagian kiri, terhubung oleh dua saluran di tiap ujungnya. Dan pada bagian ujung atas terhubung dengan esofagus atau kerongkongan yakni saluran yang berfungsi sebagai jalur masuk makanan dari mulut.

Sedangkan pada ujung bagian bawah, terhubung oleh usus halus. Pada manusia dewasa, volume lambung ketika dalam kondisi santai atau kosong berkisar 75 mililiter.

Uniknya lambung merupakan organ tubuh yang dapat mengembang bahkan dapat menampung hingga satu liter makanan.

Lambung terbagi menjadi lima bagian antara lain kardiak, fundus, badan lambung, antrum dan pylorus. Dan selain itu lambung juga tersusun atas beberapa lapisan otot polos berbentuk pipih.

Sesuai dengan sifatnya otot polos yang dimiliki lambung dapat bergerak dengan sendiri atau tidak sadar. Lapisan jaringan penyusun lambung yakni lapisan selaput lendir atau mukosa, lapisan submukosa, lapisan muscularis externa dan lapisan serosa.

Jika diperhatikan lambung mempunyai bentuk seperti kacang merah yang berfungsi sebagai kantung tempat masuknya makanan.

Nantinya makanan yang telah masuk ke dalam tubuh akan dicerna hingga asupan nutrisi yang diperoleh dapat disalurkan dengan baik ke seluruh tubuh.

Fungsi Lambung

Lantas apa saja fungsi lambung? Nah untuk mengetahuinya simak penjelasannya dibawah ini:

Baca Juga :  Otak Kanan : Pengertian, Fungsi, Struktur Dan Cara Kerjanya

Mengolah Makanan Yang Masuk Ke Dalam Tubuh

Dalam mengolah makanan atau minuman yang dikonsumsi manusia ialah fungsi utama dari lambung.

Saat mengolah makanan lambung dibantu oleh enzim lipase, enzim pepsin dan asam klorida sehingga makanan yang dikonsumsi berubah menjadi partikel-partikel yang lebih kecil.

Proses pengolahan makanan ini terjadi pada bagian fundus yakni bagian atas lambung yang berbentuk melengkung dan berada di bawah diafragma.

Selama proses pengolahan makanan, lambung akan bergerak secara refleks untuk membuat makanan dapat bercampur dengan sempurna bersama enzim dan asam.

Tempat Penyimpanan Makanan

Tidak hanya mengolah makanan saja, sebagian makanan yang masuk ke dalam lambung tidak langsung diolah saat itu juga.

Sebgian makanan tersebut disimpan terlebih dahulu untuk kemudian diolah menjadi partikel-partikel yang lebih kecil.

Perlu diketahui jika proses pengolahan makanan dilambung membutuhkan waktu sekitar 3 sampai 4 jam, tergantung dari jenis makanan yang dikomsumsi.

Jika seseorang terus makanan sebelum proses pengolahan selesai, maka semakin banyak makanan yang akan disimpan didalam lambung.

Membunuh Kuman Yang Terdapat Pada Makanan

Kita tidak pernah tahu jika makanan yang dikonsumsi setiap hari apakah mengandung kuman berbahaya atau tidak.

Lambung menghasilkan asam klorida atau HCL yang dikeluarkan dari sel-sel parietal dengan reaksi pembentukan dari karbondioksida dan air bersama enzim karbonat.

Keberadaan asam klorida tersebut menjadikan fungsi lambung sebagai pembunuh kuman atau mikroorganisme yang berbahaya bagi tubuh.

Sebelum membayakan tubuh, kuman yang terdapat pada makanan harus dibasmi terlebih dahulu dengan menggunakan asam klorida.

Membantu Penyerapan Vitamin B12

Tubuh membutuhkan vitamin dan mineral agar tetap terjaga kesehatannya. Salah satu vitamin yang juga dibutuhkan oleh tubuh yakni vitamin B12, uniknya vitamin ini hanya dapat diserap oleh organ lambung saja.

Baca Juga :  Kontaminasi : Pengertian, Penyebab, Dampak, Menanggulangi, Jenis Dan Contohnya

Vitamin B12 memiliki fungsi yang amat penting yakni membantu proses pembentukan DNA, menjaga sistem saraf, hingga pembentukan sel darah merah.

Proses penyerapan vitamin B12 ini terjadi pada bagian fundus. Diketahui jika fundus menghasilkan dua sekresi yang amat penting dan salah satunya adalah faktor intrinsik.

Sedangkan faktor intrinsik merupakan glikoprotein yang berperan dalam proses penyerapan vitamin B12 atau kobalamin di dalam usus.

Mengontrol Hormon Tubuh

Fungsi lain dari lambung adalah sebagai pengontrol hormon berupa hormon ghrelin dan hormon gastrin. Hormon ghrelin memiliki tugas yakni memberi sinyal pada hipotalamus (bagian dari otak) ketika seseorang sedan merasa lapar.

Sedangkan hormon gastrin bertugas sebagai perangsang sekresi asam lambung secara terus menerus.

Itulah tadi beberapa fungsi lambung pada sistem pencernaan manusia. Untuk itu penting bagi seseorang untuk memperhatikan organ ini dengan melakukan pola hidup sehat mulai dari makan dalam porsi tidak berlebih, menghindari minuman berkarbonasi, mengurangi makanan berlemak, hingga perbanyak konsumsi buah dan sayur.

Demikianlah pembahasan mengenai Fungsi Lambung semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat menambah wawasan dan pengetahuan kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya.